Teknologi Media Pembelajaran

Tujuan:
Mata kuliah ini bertujuan untuk membekali mahasiswa keterampilan tentang produksi media pembelajaran yang menarik, menyenangkan, dan tentunya berbasis teknologi termutakhir. Menggunakan berbagai macam perangkat lunak, mulai dari perangkat lunak perkantoran hingga perangkat berbasis source code seperti Android Studio dan Website.

Capaian Pembelajaran:
Menguasai prinsip-prinsip pengembangan media pembelajaran fisika berbasis ilmu pengetahuan, teknologi yang kontekstual, khususnya TIK (teknologi informasi dan komunikasi), dan lingkungan sekitar.

Materi Pembelajaran:

  1. PowerPoint sebagai media presentasi: Tujuh Dosa Besar Penggunaan PowerPoint
  2. Optimasi penggunaan Microsoft PowerPoint sebagai media pembelajaran yang Puwerfull
  3. Pemanfaatan Microsoft Excell untuk pengembangan media pembelajaran dan simulasi fisika
  4. Pengembangan media pembelajaran menggunakan Articulate Storyline
  5. Produksi media pembelajaran menggunakan Adobe Animate (d.h. Adobe Flash)
  6. Pengembangan aplikasi berbasis android untuk media pembelajaran fisika menggunakan Adobe Animate
  7. Pengembangan aplikasi berbasis android untuk media pembelajaran fisika menggunakan AppInventor
  8. Pengembangan aplikasi berbasis android untuk media pembelajaran fisika menggunakan Android Studio
  9. Pemanfaatan website sebagai media pembelajaran menggunakan Mobirise
  10. Pengembangan media pembelajaran yang menarik menggunakan CMS WordPress
  11. Teknik-teknik dasar pembuatan video pembelajaran (teknik pengambilan gambar)
  12. Penyuntingan video pembelajaran menggunakan Adobe Premier Pro dan Adobe After Effect